Kandungan Daun Tempuyung
Kandungan kimia daun tempuyung diantaranya :
- flavonoid : apigenin 7-glukosida dan luteolin 7-glukosida
- linarin
- kuersetin
- sonchoside
- acasetin
- antrakuinon
- tanin
- saponin
- kalium
Khasiat Daun Tempuyung
Pada suatu penelitian dilaporkan bahwa efek diuresis dari extrak etanolik daun tempuyung dengan dosis 300 mg/kg bb lebih kuat dibandingkan dengan pemberian furosemid 0,72 mg/kg bb. Pada pemberian dengan daun tempuyung, kadar natrium darah lebih rendah, sedang kalium darah lebih tinggi dibandingkan pada pemberian furosemid.
Kemampuan daun tempuyung dalam menghancurkan batu ginjal adalah diduga karena kandungan kaliumnya yang cukup tinggi dan flavonoid. Bahan-bahan pembentuk batu ginjal diantaranya, karbonat, oksalat atau urat. Kandungan kalium yang cukup tinggi akan bereaksi dengan karbonat, oksalat atau urat sehingga menjadi mudah larut, dan bersama kalsium keluar dalam urine. Lain halnya, flavonoid apigenin 7-glukosida yang cukup poten untuk menghambat kerja dari enzim xantin oksidase dan superoksidase yang berperan dalam terbentuknya asam urat (baca artikel bagaimana asam urat bisa membentuk batu ginjal).
Indikasi Daun Tempuyung
Dengan kemampuannya sebagai diuretik dan penghancur batu ginjal maka daun tempuyung sangat direkomendasikan untuk penyakit batu ginjal atau penyakit lain seperti infeksi saluran kencing, gagal jantung, gagal ginjal dan lain sebagainya.
Channel Telegram : sakinah_group
Grup Whatsapp : https://chat.whatsapp.com/Ku7OJYGN39q4bImKVFkXoa
0 comments:
Posting Komentar